Harus Dipatuhi! Simak Tata Tertib SKD CPNS 2024
Selasa, 01 Oktober 2024 16:51 WIB
24 Kali Dilihat
Tahapan seleksi CPNS 2024 sudah memasuki tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), hari ini Rabu (16/10/2024). Oleh sebab itu, Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI mengimbau, para peserta CPNS 2024 mentaati tata tertib SKD selama menjalani tes.
Simak daftar tata tertib SKD CPNS 2024 di dalam artikel ini. Dalam SKD CPNS 2024, diketahui terdiri dari tiga jenis tes.
Di antaranya tes wawasan kebangsaan (TWK), tes intelegensia umum (TIU), dan tes karakteristik pribadi (TKP). Berikut daftar tata tertib SKD CPNS 2024 mengutip dalam pengumuman BKN:
a. Peserta hadir paling lambat 60 menit sebelum seleksi dimulai;
b. Peserta wajib membawa:
• KTP asli/Surat Keterangan Pegganti KTP asli yang masih berlaku/Kartu Keluarga asli/salinan Kartu Keluarga yang dilegalisir basah oleh pejabat yang berwenang; dan
• Kartu Tanda Peserta Ujian asli
c. Peserta wajib mengenakan pakaian rapi dan sopan, kemeja atas berwarna putih polos tanpa corak, celana panjang/rok dengan panjang dan belahan rok minimal di bawah lutut dengan bahan kain berwarna gelap (tidak diperkenankan memakai kaos, celana/rok berbahan jeans, dan sandal), menggunakan jilbab berwarna gelap bagi peserta yang berjilbab;
d. Peserta menunjukkan kelengkapan dokumen persyaratan kepada Panitia untuk diperiksa dan dipastikan bahwa peserta yang datang adalah peserta seleksi yang terdaftar;
e. Peserta seleksi melakukan pengenalan wajah dan scan barcode untuk mendapatkan Nomor Identifikasi Pribadi registrasi (Pemberian Nomor Identifikasi Pribadi registrasi ditutup 5 (lima) menit sebelum jadwal seleksi dimulai);
f. Peserta wajib melakukan penitipan barang secara mandiri di tempat yang ditentukan;
g. Peserta dilarang:
• Membawa/menggunakan buku, catatan, jam tangan, perhiasan dan aksesoris dalam bentuk apapun (kalung, cincin, anting, gelang, bros/brooch, dan lain-lain), ikat pinggang, kalkulator, peralatan elektronik, seperti laptop, tablet, flashdisk, telepon genggam atau alat komunikasi lainnya, dan kamera dalam bentuk apapun;
• Membawa senjata api/tajam atau sejenisnya;
• Menggunakan komputer selain untuk aplikasi CAT;
• Bertanya/berbicara dengan sesama peserta selama seleksi berlangsung;
• Menerima/memberikan sesuatu dari/kepada peserta lain tanpa seizin panitia selama seleksi berlangsung;
• Keluar ruangan seleksi, kecuali memperoleh izin dari panitia;
• Membawa makanan dan minuman dalam ruang seleksi;
• Merokok dalam ruangan seleksi;
• Menyebarkan soal seleksi melalui media apapun; dan
• Melakukan tindakan kecurangan dalam bentuk apapun.
h. Peserta wajib mendengarkan pengarahan Panitia sebelum pelaksanaan ujian dimulai;
i. Peserta selama mengikuti ujian, wajib melapor apabila ada keluhan kesehatan;
j. Peserta dapat keluar dari ruangan seleksi, apabila sudah menyelesaikan soal seleksi dan sudah mencatat hasil skornya serta meminta izin kepada Tim Pelaksana CAT BKN;
k. Peserta yang telah selesai melaksanakan ujian dan mengambil barang yang dititipkan di tempat penitipan segera meninggalkan lokasi ujian secara tertib;
l. Sanksi bagi peserta:
• Peserta yang terlambat hadir tidak diperkenankan masuk untuk mengikuti seleksi dan dianggap gugur;
• Peserta yang tidak membawa kelengkapan dokumen persyaratan dan/atau terbukti memberikan dokumen palsu tidak diperkenankan mengikuti seleksi dan dianggap gugur;
• Peserta yang melanggar ketentuan sebagaimana dimaksud pada huruf c tidak diperkenankan mengikuti seleksi dan dianggap gugur;
• Peserta yang melanggar ketentuan larangan sebagaimana dimaksud pada huruf g angka 1) s.d. 8) dikenakan sanksi teguran lisan oleh Tim. Pelaksana CAT BKN sampai dibatalkan sebagai peserta seleksi; dan
• Peserta yang melanggar ketentuan larangan sebagaimana dimaksud pada huruf g angka 9) dan 10) dikenakan sanksi diskualifikasi.
Jadi gimana guys untuk persiapan SKD CPNS kamu? Dan kamu gimana cara belajarnya? Apakah sudah sesuai dan maksimal? Tau ga, Kamu bisa dapetin soal-soal tryout berkualitas dan sudah sesuai dengan FR SOAL ASLI SKD terbaru di PLC Pekanbaru. Untuk informasi lebih lanjut kunjungi website plcpekanbaru.com
PLC Pekanbaru? Sahabat Meraih Cita-cita
***
Bimbel PLC Pekanbaru merupakan Bimbel Persiapan Tes CPNS terbaik di Pekanbaru. Bimbel PLC menyediakan berbagai program pembelajaran yang disesuaikan dengan kebutuhan dan minat siswa mulai dari Les Bebas, Les Kelas, Les Private, Les Akademik & Psikologi, Les Jasmani, hingga Les Persiapan selama 1 tahun.
Bimbel PLC Pekanbaru memanfaatkan teknologi terkini dalam proses pembelajaran, seperti penggunaan Aplikasi PLC Siswa untuk mendukung pembelajaran, simulasi tes berbasis CAT, Les Online dan TryOut Online melalui aplikasi, fitur pembahasan soal secara GRATIS, sehingga mempermudah akses siswa dalam melaksanakan pembelajaran. Selain itu, tersedia juga Modul Belajar dengan UPDATE SOAL setiap tahunnya agar siswa lebih mantap lagi dalam mengasah soal-soal persiapan tes.
Bimbel PLC juga telah berhasil membawa banyak siswa untuk meraih prestasi dan cita-citanya, antara lain: PLC berhasil membantu 117 Siswanya LULUS Bintara Polri 2023, LULUS AKPOL 2023 sebanyak 4 orang, LULUS Kedinasan 2023 di berbagai instansi, CPNS, Siswa LULUS SNBT 2023 di berbagai Kampus Terbaik di Indonesia, dan masih banyak lagi.
Untuk kamu yang butuh persiapan tes secara maksimal, bimbingan belajar intensif, ayo bergabung bersama PLC Pekanbaru. Bersama PLC Pekanbaru, raih cita-citamu dari sekarang!
Silahkan bergabung dengan Telegram BOT PLC Pekanbaru untuk mendapatkan notifikasi berita terbaru dari PLC Pekanbaru.